Apa yang menjadi angan para mania mincing di kabupaten kudus jawa tengah telah menjadi kenyataan. Membentuk paguyuban mancing ”KOEDOES FISHING COMMUNITY” ( KFC ).
Yang dikomandai oleh : RUDI CANDI bersama ADI ( Waroeng Hape ). SUSI ( Serse ), DANY NTI, HERY GELANG, YUDI ROTI, TIKNO PAJAK dan kawan – kawan.
Tujuan dibentuknya KFC selain sebagai bentuk olah raga baru yang banyak digemari masyarakat kudus dan sekitarnya, bisa juga sebagai rekreasi dan juga sebagai wadah saling bertukar pengalaman sesama mania di seluruh nusantara dan kudus pada khususnya, menjalin dan mempererat persahabatan yang positif.
Tepat hari sabtu tgl 7 maret 2009 jam15.00wib Dideklarasikan paguyuban ”KOEDOES FISHING COMMUNITY” di pantai Benteng Portugis Mondoliko Bangsri Jepara yang dihadiri +- 25 anggota dgn acara sederhana.
Selesai pendeklarasian sekitar jam 17.00wib acara dilanjutkan mancing bersama di Rumpon Pinisi yang diikuti 16 peserta langsung meluncur menuju pantai kartini jepara dgn jarak tempuh +- 1jam perjalanan dari Benteng.
Start dari pantai Kartini Jepara dg menggunakan 2 kapal yang di nahkodai Sunoto dan Nasirsesampai dikartini para mania langsung manaikkan alat, perbekalan dan dibagi 2 genap yaitu kapal 1 dan 2.Setalah selasai semuanya naik ke kapal masing2 dan langsung berangkat. 3,5jam kurang lebih perjalanan ke lokasi spot rumpon Pinisi, perbekalanpun disiapkan untuk makan malam dan istirahat. Paginya sekitar jam 06.00wib setelah sarapan para mania mulai memasang joran masing – masing, berbagai macam cara di coba semua mulai dari ngoncer, poping, jigging dan glosoran.
Di kapal 1 dan 2 ada 2 mania yang poping, 2 mania ngoncer, 2 mania glosoran dan 2 mania lg menggunakan cara jigging. Di kapal 1 dan 2 yang memakai cara glosoran mulai
menaikkan GT ( Badong ) sekitar +- 3 kiloan disusul kapal 2 juga mulai menaikkan GT
( Badong ) terus lagi dan lagi.
Sekitar jam 13.00wib setelah makan siang para mania yang menggunakan cara ngoncer, popping dan jigging memutuskan untuk sama – sama mancing glosoran ( dasar ) semua, kali ini seperti burung yang berkicauan saling bersautan. Semua annggota satu persatu mengangkat GT juga secara bergantian.
Sekitar pkl 14.30wib tampak pemandangan di sebelah barat kapal yang sangat menarik dan jarang dijumpai, puluhan ekor ikan lumba – lumba menari dan saling melompat keluar air seolah menyapa ” SALAM KENAL SOBAT ”
Menjelang berakhirnya trip kali ini joran Pak Aris tiba – tiba melengkung tajam dan ternyata ikan lemadang lumayan besar memakan umpan cumi, tapi sayang.....senar PE ukuran 150 Lb pun putus kami pun segera menyudahi trip dan kami berjanji akan kembali ke Pinisi di lain waktu.
0 komentar:
Posting Komentar